4 Program Beasiwa untuk Kuliah di Luar Negeri

Daftar Isi
Seiring berjalannya waktu, kuliah diluar negeri bukan lagi hal yang sulit untuk dilakukan. Dengan perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat, informasi tentang beasiswa tujuan luar negeri yang tersebar di seluruh dunia bisa dicari dengan mudah melalui internet. 

Ada banyak negara, kampus ataupun institusi yang menyediakan beasiswa untuk pelajar dari negara lain untuk bisa berkuliah di negara atau institusi mereka.

Berikut adalah empat beasiswa yang paling populer yang bisa kalian coba. 

1. Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP)


LPDP merupakan penyedia beasiswa yang berada dibawah naungan Kementrian Keuangan. Sejak didirikan pada tahun 2012, LPDP telah menyediakan beasiswa kepada ribuan awardee baik tujuan dalam maupun luar negeri. 



Beasiswa LPDP ini bisa mewadahi kamu untuk melanjutkan pendidikan kamu di Universitas luar negeri yang ada pada Panduan Daftar Perguruan Tinggi Tujuan Luar Negeri. Pertahun 2019, terdapat sekitar 86 universitas luar negeri yang masuk kedalam list negara tujuan LPDP. 

Beasiswa LPDP merupakan beasiswa fully-funded, yang artinya LPDP memberikan beasiswa yang meliputi biaya pendidikan sampai biaya hidup. Sehingga penerima beasiswa dapat fokus pada proses perkuliahan tanpa memikirkan soal biaya hidup dan lain sebagainya. 

Untuk informasi leboh detail silahkan mengunjungi webste resmi LPDP melalui link: https://www.lpdp.kemenkeu.go.id/

2. Australian Award Scholarship (AAS)


AAS-Indonesia merupakan beasiswa yang disediakan oleh pemerintah Australia untuk warga Indonesia. Awardee dari beasiswa AAS ini bisa memilih universitas manapun yang ada di Australia untuk melanjutkan pendidikan mereka di jurusan atau bidang yang mereka inginkan. 



AAS ini memiliki dua program beasiswa, yakni:
  • Long-term award (Postgraduate courses)
  • Short-term award (Intensive tailored short courses)
Untuk mengetahui detail beasiswa AAS, silahkan kunjungi website resminya melalui link: https://www.australiaawardsindonesia.org/

3. Chevening


Chevening merupakan beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah UK untuk bisa berkuliah pada jenjang magister (S2) di UK selama satu tahun. 



Beasiswa Chevening juga merupakan beasiswa fully-funded, yang artinya beasiswa ini memberikan beasiswa yang meliputi biaya pendidikan sampai biaya hidup.

Untuk lebih detailnya, silahkan kunjungi website resmi Chevening di: https://www.chevening.org/scholarship/indonesia/

4. StuNed - Master


Jika kamu ingin berkuliah di Belanda, maka program beasiswa ini bisa kamu coba. Program Beasiswa Master ini diselenggarakan oleh institusi pendidikan tinggi di Belanda untuk memperoleh gelar Master dari Belanda yang diakreditasi oleh NVAO (Nederlands – Vlaamse Accreditatie Organisatie).  




Pemilihan program pendidikan atau jurusan beasiswa StuNed terbuka untuk semua program studi internasional yang diselenggarakan di Belanda oleh institusi pendidikan tinggi Belanda dengan jangka waktu pendidikan satu sampai dua tahun.

Beasiswa StuNed juga merupakan beasiswa fully-funded yang menyediakan biaya kuliah, biaya hidup, biaya perjalanan hingga biaya visa.

Untuk leboih detailnya, silahkan mengunjungi website resminya melalui link: